Sunday, September 28, 2014

BLUEBERRY ALMOND YOGURT CAKE

Assalamualaikum. 

Apa kabar teman-teman? Terima kasih ya sudah mampir ke blog saya. Saya mau berbagi resep kue lagi nih. Kok nggak bosen-bosen ya saya masak, hehe. Well, ceritanya saya membeli produk yogurt yang belum pernah saya coba sebelumnya. Ternyata rasanya tidak terlalu saya suka. Alhasil saya mencoba mencari ide dan memutar otak bagaimana ya caranya supaya yogurt ini bisa habis dimakan. Sayang 'kan kalau makanan sampai dibuang. Mau kasih teman sekosan pun rasanya nggak enak. Nah, akhirnya pencarian ide saya pun berujung dari rasa penasaran saya untuk membuat kue berbahan dasar yogurt. Saya pun saat itu lagi iseng membeli buah blueberry. Kenapa nggak coba bikin kue bolu yogurt dengan blueberry? Ide bagus 'kan? :)

Hasil jadi kue bolu yogurtnya setelah dipotong. I love blueberry.

Resep ini sudah saya modifikasi dari beberapa resep yang saya lihat di internet. Silahkan ditengok bahan dan cara pembuatannya. 
Bahan-bahan:
  1. 1 cup gula pasir kastor (caster sugar)
  2. 2 1/2 sdm mentega
  3. 2 butir telur
  4. 1 sdt esens vanila
  5. 3 sdm plain yogurt
  6. 3 sdm krim kental
  7. 1 1/2 cup terigu yang sudah dengan pengembang (self-raising flour) 
  8. 100 gr blueberry
  9. 100 gr almond (almond flakes
Cara membuat:
  1. Siapkan bahan-bahan. Kocok gula dan mentega sampai adonan halus dan kental.
  2. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok hingga adonan sedikit mengembang dan warnanya memucat.
  3. Kemudian tambahkan esens vanila, yogurt dan krim kental. Kocok kembali menggunakan kocokan manual (whisk) atau mikser. 
  4. Jika sudah tercampur, matikan mikser. Masukkan terigu lalu aduk rata menggunakan spatula.
  5. Terakhir tambahkan blueberry dan almond. Sisakan beberapa jumlah almond sebagai taburan. Aduk kembali adonan menjadi satu kemudian sisihkan. 
  6. Panaskan oven hingga bersuhu 180 derajat celcius. 
  7. Sementara itu, siapkan loyang brownies berukuran 20 x 20 cm. Alasi bagian tengahnya dengan baking paper dan olesi sekelilingnya dengan mentega agar kue nanti tidak lengket.
  8. Tuang adonan kue ke dalam loyang dan ratakan ke seluruh permukaan.
  9. Taburi sisa almond di atasnya lalu panggang selama kurang lebih 40 menit hingga matang.
  10. Jika kue sudah matang, potong-potong kue sesuai selera lalu hidangkan dalam keadaan hangat.

Resep kurang lebih untuk 15-18 potong.


Adonan sesaat setelah dituang ke dalam loyang

Hasil jadi setelah matang

Kue yang sudah matang. Hmm, wangi blueberry-nya suka!

Foto kue lebih dekat, full of blueberry! :)

Itu tadi resep coba-cobanya. Alhamdulillah lumayan lah sukses dan manisnya pas. Pokoknya rasanya blueberry banget, hehe. Teman-teman kosan yang saya bagi pun suka. Cocok deh sebagai teman minum teh atau kopi di sore hari. Jadi kalau kalian penasaran bagaimana rasanya, silahkan mencoba ya :)

No comments:

Post a Comment

Tips Untuk Membuat Tamu Rumah Liburan Merasa Senang Di Rumah Anda

Pernahkah Anda memiliki perasaan tidak pasti bepergian ke suatu tempat untuk tinggal bersama keluarga yang tidak Anda kenal dengan baik? ...